Pada kesempatan peninjauan juga, Pangkogab III mendengar masukan hasil evaluasi dan saran-saran dari para Dansatgas baik tentang dukungan pos, redisposisi pos yg sudah tidak efektif dan juga situasi keamanan di wilayah mimika kompleks.
“Saya berharap apa yang menjadi perintah Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa benar-benar dapat dilaksanakan, lakukan binter dengan baik melalui kegiatan komsos setiap saat dengan masyarakat di daerah penugasan, jaga kesehatan dan fokus dalam tugas, jangan badanmu di sini (red-di Papua) tapi pikiranmu jauh di kampung halamanmu,” pungkasnya.
Pada peninjauan ke Pos-pos juga didampingi para Asisten Kogab dan para Dansatgas di jajaran. (Red).












