Setelah melalui proses penilaian yang ketat, inilah para penerima penghargaan yang berhasil meraih prestasi terbaik. Untuk kategori utama, predikat terbaik pertama diraih oleh Ervina Melpa dari RV Craft. Posisi terbaik kedua jatuh kepada Rinie Harsonowati dari Deallova & Mr. Soe, sementara terbaik ketiga berhasil diraih oleh Ardhiana Deasy Respati dari Sumunar Rajut.
Selain itu, Perusahaan juga memberikan apresiasi khusus kepada para pemenang kategori favorit. gelar favorit pertama diberikan kepada Nur Cahyaningsih dari Tangan Nona Indonesia dan Favorit Kedua diraih oleh Intan Kurniawati dari Intan Deco.
Melalui kegiatan ini, Jamkrindo kembali menegaskan perannya sebagai perusahaan penjaminan yang menjadi bagian dari Holding Indonesia Financial Group (IFG), dengan komitmen kuat untuk meningkatkan akses pembiayaan, mendorong pemberdayaan serta meningkatkan kualitas dan daya saing UMKM di Indonesia.











