Kegiatan sosial kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota ini diikuti oleh seluruh organisasi Kewartawanan yang ada di Kota Tangerang.
Selain membagikan takjil berbuka puasa, Kapolres bersama para wartawan juga memberikan imbauan dengan tagline “Mudik Aman Keluarga Nyaman” dengan menempelkan stiker, bilamana masyarakat membutuhkan bantuan polisi selama musim mudik tahun 2025 dapat menghubungi layangan pengaduan Polri di nomer 110 yang dapat diakses melalui ponsel masyarakat.
“Kegiatan berbagi takjil dan buka puasa bersama Polri dan media ini sebagai wujud dari Polri untuk masyarakat,” kata Kapolres.
Zain menilai, pentingnya sinergitas antara Polri dan rekan-rekan media sebagai partner/mitra dalam membangun kepercayaan dan keterbukaan informasi. Kehadiran media sebagai penyeimbang di tengah keterbukaan informasi dan teknologi di jaman ini.