Makassar – Dalam rangka menjaga kebugaran fisik dan meningkatkan soliditas antar personel, Lanud Sultan Hasanuddin menggelar kegiatan olahraga bersama, bertempat Apron Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Jumat (7/2/2025).
Olahraga bersama ini merupakan perintah langsung dari Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., agar fisik personel tetap sehat dan bugar dalam mendukung tugas di satuan. Olahraga bersama dilaksanakan usai apel pagi gabungan yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Kolonel Pas Komang Dony A.W. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel mulai dari Kepala Dinas, Kepala Satuan Kerja, para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanud Sultan Hasanuddin.