Jakarta – bedanews.com – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Peneliti dan Inovator Pemerintahan Indonesia (DPP Ipindo), Dr. Hadi Supratikta MM menyatakan, organisasi profesi yang dipimpinnya berkomitmen turut mengawal pembangunan sumber daya ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) dan inovasi hingga ke desa-desa.
“Komitmen ikut serta mengawal pembangunan sumber daya Iptek dan inovasi hingga ke desa-desa itu adalah sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2019 tentang Sistem Nasional Ilmu Pengetahuan dan Teknologi dan Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2017 tentang Inovasi Daerah,” katanya kepada pers di Jakarta, Jum’at (15/10/2021).
Dalam kaitan itu, menurut Hadi Supratikta, Ipindo baru-baru ini menyelenggarakan Webinar Program Percepatan Pengentasan Kemiskinan dengan tema “Biovillage dan Bioekonomi sebagai bagian dari inovasi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat”.