Cimahi,Bedanews.com
Madarasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Cimahi memperingati Hari Guru Nasional dengan upacara yang khidmat dan penuh makna. Upacara yang dilaksanakan di Kantor Kementerian Agama Kota Cimahi,Selasa, 25 Nopember 2025.
kegiatan ini dihadiri oleh Pejabat Kemenag Cimahi, Kepala KUA, staff dan civitas akademika MAN Kota Cimahi, dengan mengenakan pakaian adat Nusantara yang menambah kemeriahan suasana.
Dalam pesannya, Kepala MAN Kota Cimahi, Dr. Lia Nurasriah, M.Pd., menyampaikan pesan mendalam untuk seluruh guru di jajarannya. Beliau mengucapkan selamat berbahagia kepada para guru, sebab kedudukan dan kemuliaan profesi guru sangat mulia dalam Islam dan disebutkan dalam banyak hadis.
“Sesungguhnya para ulama adalah pewaris para nabi,” kata Dr. Lia, mengutip sabda Nabi Muhammad SAW. Beliau juga menyampaikan syair terkenal karya Ahmad Syauqi yang kerap dipakai untuk memuliakan sosok pendidik: “Sambutlah sang guru, dan berikan penghormatan untuknya. Hampir saja seorang guru menjadi seorang Rasul (menyamai fungsinya).”











