“Transformasi Desa Pasir menjadi Desa inovasi bukan hanya tanggung jawab penduduk yang masih menetap di Desa, tetapi juga membutuhkan kontribusi aktif diaspora dalam berbagai bentuk,” ujar Dr. Suyanto.
Acara HBH Jilid II PKPD 2025 ditutup dengan do’a yang dipimpin oleh Prof. Agus Fanar Syukri. Meskipun diselenggarakan secara virtual, acara ini berhasil menjadi ajang silaturahmi yang bermakna, memperkuat ikatan kekeluargaan, serta membuka peluang kolaborasi antaranggota PKPD untuk mendukung pengembangan Desa Pasir.
Fatkhur Rahman, Ketua Pelaksana PKPD, menyatakan kepuasannya atas kesuksesan acara. “Alhamdulillah, meskipun dilaksanakan secara daring, antusiasme anggota sangat tinggi. Ini menunjukkan bahwa jarak fisik bukan penghalang untuk tetap menjaga kebersamaan dan membangun Desa Pasir bersama,” ucapnya.