Jakarta – bedanews.com – Mantan Ketua Umum Laskar Jokowi, H. Mochtar Mohamad menyampaikan ada beberapa indikator mengukur potensi kemenangan Duet Ganjar – Puan di kancah Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden di 2024 mendatang.
Dijelaskan Mochtar, kesediaan partai – partai non PDI Perjuangan untuk mencalonkan Ganjar Pranowo seiring berhembus dengan kian dekatnya kontestasi Pilpres 2024. Ganjar Pranowo berpotensi menarik preferensi pemilih Partai yang tidak memiliki calon Presiden sendiri, Munculnya nama Ganjar Pranowo yang akan diklaim oleh banyak partai menjadi Magnet bagi para Swing voter.
“Nama Puan Maharani akan mensolidkan pemilih PDI Perjuangan untuk memilih Pasangan Ganjar Puan, serta kesolidan dan semangat juang untuk memenangkan pasangan ini di tubuh internal PDIP,” terang Mochtar dalam siaran tertulisnya, Rabu (17/11/21).











