“Saat ini ada satu warga yang menjalani isolasi di ruang itu, karena tidak memungkinkan untuk isolasi mandiri di rumahnya. Tapi sebelumnya sudah ada dua warga yang juga diisolasi di ruang itu,” jelasnya.
Lurah Pejaten Barat, Noor Muchyadi, mengapresiasi langkah yang dilakukan Gugus Tugas Penanganan COVID-19 RW 02 ini.
Menurut dia, keberadaan ruang isolasi sangat membantu warga yang huniannya tidak memungkinkan untuk isolasi mandiri di rumahnya.
“Ini contoh baik, wujud kepedulian terhadap sesama untuk saling membantu di masa pandemi saat ini,” tandasnya. [*]