SUKABUMI – BEDAnews.com || Terdapat momen unik saat pelaksanaan gebyar vaksinasi BIN Daerah Jabar di Posko Cimenteng Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Kamis (23/06/2022).
Jelang waktu istirahat sekira pukul 12.00 WIB, para nakes dan Tim Vaksinasi BIN Daerah Jabar yang nampak mulai lelah setelah berjibaku dari pagi menangani warga yang datang untuk vaksinasi melupakan lelahnya.
Pasalnya, seorang musisi jalanan (pengamen_red) yang bernama Eci Sopiah dan beridentitas warga Kabupaten Purwakarta melintas dan menghibur Tim vaksinasi dan masyarakat sekitar dengan suara dan goyangannya yang khas.
Tak hanya itu, sosok Ibu-ibu pengamen kelahiran tahun 1961 tersebut mengaku belum vaksinasi dan bersyukur bisa ikut vaksin di pos vaksinasi BIN Daerah Jabar yang tersedia di kampung Cimenteng Desa Gunungguruh Kabupaten Sukabumi tersebut.