Lebih lanjut, ia berharap, melalui perawatan tanaman yang baik sejak dini, produksi padi di wilayah Desa Ngranti dapat terus meningkat. “Harapannya, hasil panen petani semakin baik, produksi meningkat dan pada akhirnya dapat berdampak langsung terhadap kesejahteraan petani serta memperkuat ketahanan pangan di daerah,” tambahnya.
Dengan adanya sinergi antara Babinsa dan para petani, diharapkan sektor pertanian di wilayah Kecamatan Boyolangu, khususnya Desa Ngranti semakin maju dan mampu memberikan kontribusi positif bagi ketahanan pangan nasional. (Red).
Page 2 of 2











