KEDIRI – Bedanews.com – Dalam upaya menciptakan generasi sehat dan berkualitas, Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) bersama Badan Gizi Nasional (BGN) menggelar sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Desa Wisata Kranggan, Kabupaten Kediri, pada Jumat, 28 Februari 2025.
Program MBG merupakan salah satu program unggulan Presiden Prabowo yang bertujuan mewujudkan Indonesia sehat melalui penyediaan makanan bergizi gratis bagi masyarakat.
Kegiatan sosialisasi tersebut diikuti oleh sekitar 300 peserta yang merupakan warga setempat. Antusiasme masyarakat terlihat dari tingginya partisipasi dalam acara tersebut.
Sosialisasi ini dihadiri langsung oleh Anggota Komisi IX DPR RI Nurhadi, Anggota DPRD Jawa Timur Khusnul Arif, serta Perwakilan Badan Gizi Nasional Mochamad Halim.