“Ini sebuah animo yang sangat baik. Selama 3 hari, materi yang diberikan itu, baik masalah partai internal kegolkaran, tentang pola kampanye, cara kampanye, pemetaan trending, pemetaan dapil dan seterusnya. Kita buat dengan kurikulum seperti itu,” terangnya .
Dengan digelarnya Pendidikan Fungsionaris di partai Golkar diharapkan semua peserta dapat melaksanakan Amanat Munas Golkar Tahun 2019 dan Amanat Rapimnas golkar 2021 dengan memenangkan minimal 20 persen. kemudian 60 persen Pilkada secara nasional dan memenangkan Ketua Umumnya, Erlangga Hartarto sebagai Presiden Republik Indonesia pada tahun 2024.
Menurut Iswara, partai Golkar optimis untuk memenangkan Pemilu 2924. “Karena Partai Golkar penuh dengan kader kekaryaan. Setiap hari kami terus meningkatkan kinerja kami”.