KAB CIREBON – Bedanews.com – DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon resmi memulai pembangunan kantor barunya melalui prosesi peletakan batu pertama yang digelar pada Sabtu (15/11/25).
Pembangunan ini menjadi tonggak penting bagi DPC Demokrat Cirebon yang selama bertahun-tahun harus berpindah-pindah tempat karena belum memiliki kantor permanen.
Pelaksana Tugas (PLT) Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon, dr. Ratnawati, dalam sambutannya mengungkapkan rasa haru dan syukur atas terwujudnya pembangunan kantor tersebut.
Ia menyampaikan bahwa sejak awal menjabat sebagai PLT Ketua, dirinya menetapkan satu target utama, yakni memiliki kantor tetap untuk meningkatkan soliditas dan efektivitas organisasi.
“Selama ini kami prihatin karena tidak memiliki kantor sendiri sehingga selalu berpindah-pindah. Ketika mendapat amanah menjadi PLT Ketua, target saya adalah memiliki kantor sendiri. Dengan kemampuan sendiri, akhirnya kami bisa membeli tanah ini dan membangunnya,” ujar Ratnawati.










