Itu artinya, manakala ada yang bisa membuka dan memberikan lapangan pekerjaan, serta dapat memulihkan masa depan mereka, memang pahlawan sejati. “Karena itu, wirausaha adalah solusi yang bisa memberikan lapangan kerja bagi yang membutuhkan. Jadi mindset kami sekarang wirausaha. Makanya kami banyak bergaulg dengan bisnisman. Ibarat pengusaha magnet, kami besinya. Kalau ditempel terus kan lama-lama besi juga bisa jadi magnet,” ujar Doni beranalogi sambil tertawa.
Doni juga menyebut, nama Mohammad Rasyid Djazuli yang mengikuti zoom meeting dari Inggris. Mohammad adalah mahasiswa Doktoral bidang Kebijakan Publik University College London.
Mohammad baru-baru ini membuat sebuah artikel analisis mengenai kolaborasi pasca pensiun. Bagaimana memanfaatkan energi berlimpah dari para purnawirawan untuk kepentingan bangsa. Konteksnya tidak lagi dalam hal pertahanan dan keamanan, tetapi ekonomi.