Kedua, menekan pengeluaran dengan menyediakan hunian bersubsidi di beberapa wilayah. Salah satunya yang telah diresmikan adalah Rumah Susun Sentra Terpadu Pangudi Luhur Bekasi yang menyediakan bangunan 5 lantai terdiri dari 93 unit termasuk 5 unit untuk penyandang disabilitas. Hunian dengan biaya sewa Rp10.000 ini juga disiapkan di 11 kota.
“Selain itu juga dengan memberikan bantuan reguler berupa Program Keluarga Harapan (PKH) per 3 bulan untuk komponen anak balita, anak sekolah, ibu hamil, lansia dan penyandang disabiltas. Kemudian bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)/Sembako yang disalurkan per 2 bulan,” kata Mensos.
Penyaluran bantuan juga diimbangi dengan perbaikan integritas dan kualitas DTKS guna memastikan ketepatan sasaran PM. Saat ini sebanyak 143.393.476 data padan dukcapil.