Pada sela kegiatan, sejumlah siswa mengaku mendapatkan perspektif baru mengenai nilai kedisiplinan. “Ternyata baris-berbaris bukan hanya soal bergerak serempak, tapi bagaimana kita menyatukan langkah,” ungkap Ryan, salah satu pengurus OSIS SMPN 1 Suruh.
Ia menyebut, pengalaman tersebut sangat berharga dan menambah wawasan mereka di luar pelajaran kelas.
Guru pendamping OSIS, Rendi, menyampaikan apresiasi kepada TNI yang telah meluangkan waktu untuk membina para siswa.
Menurutnya, metode pembelajaran yang diberikan langsung oleh Babinsa memberikan dampak positif terhadap rasa percaya diri dan motivasi pelajar. “Ini pengalaman luar biasa bagi OSIS SMPN 1 Suruh. Pembelajaran dari TNI memberi nilai tambah yang tidak mereka dapatkan setiap hari,” ujarnya.











