Syukuran dan buka puasa bersama diisi dengan siraman rohani oleh ustaz Dr. KH. Syahril Nuhun, Lc., M, Th. I. yang menyampaikan tausiah mengenai makna ramadan sebagai bulan penuh keberkahan dan kesempatan untuk meningkatkan ketakwaan. Dalam ceramahnya ustaz Dr. KH. Syahril Nuhun menjelaskan bahwa setiap amal kebaikan di bulan ramadhan akan dilipatgandakan pahalanya dan menjadi momen bagi umat Islam untuk meningkatkan ketakwaan. “Ramadan adalah bulan penuh ampunan dan kesempatan untuk memperbaiki diri. Oleh karena itu mari kita manfaatkan momen ini dengan memperbanyak ibadah, menjaga hati, serta memperkuat ukhuwah Islamiyah,” ungkapnya.
Acara yang berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan ini, dihadiri oleh para pejabat Lanud Sultan Hasanuddin dan seluruh personel Skatek 044 serta pengurus Pia Ardhya Garini Cabang 7 D/II Lanud Sultan Hasanuddin. (Pen Hnd)