Program Kampung BERKAH (Bermartabat, Elok, Religius, Kuat, Amanah, dan Harmonis) Kodim 1016/Palangka Raya ini, senada dengan visi misi Pemko Palangka Raya diantaranya mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kota Palangka Raya Smart Economy (Ekonomi Cerdas) meliputi pengembangan industri, usaha kecil dan menengah, pariwisata, dan perbankan.
“Untuk mewujudkan suatu perubahan dibutuhkan kerja keras dan sinergi segenap komponen masyarakat, TNI – POLRI dan pemerintah daerah. Kodim 1016/Palangka Raya sebagai Komando kewilayahan merasa terpanggil untuk turut berkontribusi menuju perubahan tersebut, maka dari itu kita rekrut desa binaan dari Koramil jajaran kami untuk di canangkan sebagai kampung berkah,” pungkas Dandim.
Sementara itu Camat Bukit Batu, Hendrikus Satria Budi A.P, M.AP mengatakan, Saya selaku camat bukit batu sangat bersyukur atas pencanangan kampung berkah diwilayah kelurahan habaring hurung, terkait hal tersebut pengembangan dari sektor UMKM, pertanian, perikanan dan agro wisata akan terus kami giatkan, tuturnya.