Dalam peringatan Hari Olahraga Nasional yang meriah, Letkol Kav Peddy Adi Prasetyo dan Forkopimda Trenggalek mengambil kesempatan untuk memberikan penghargaan kepada 19 atlet yang berhasil meraih medali di Porprov 2023.
Penghargaan tersebut, bukan hanya berupa hadiah material, tetapi juga merupakan pengakuan atas dedikasi dan kerja keras yang telah mereka persembahkan selama bertahun-tahun.
Letkol Kav Peddy Adi Prasetyo menyampaikan apresiasi yang tulus kepada para atlet Trenggalek dalam sambutannya. Ia menjelaskan bahwa, prestasi ini bukan hanya menjadi kebanggaan bagi Trenggalek, tetapi juga bagi seluruh Jawa Timur. Atlet-atlet ini telah menjadi teladan dalam semangat juang, disiplin, dan kegigihan dalam mencapai prestasi terbaiknya.
Selain penghargaan yang diberikan kepada atlet, peringatan Hari Olahraga Nasional ini juga diisi dengan berbagai kegiatan yang menarik. Ada pameran olahraga, lomba-lomba ringan, dan pertunjukan seni yang memeriahkan suasana. Semua ini bertujuan untuk mempromosikan gaya hidup sehat dan aktif di kalangan masyarakat Trenggalek.