DEMAK || Bedanews.com – Komandan Kodim 0716/Demak, Letkol Kav Maryoto, S.E, M.Si, M.M, selaku Dansatgas TMMD Ke-123 Tahun 2025 memimpin apel anggota Satgas dan warga masyarakat di halaman kantor balai Desa Bandungrejo, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, Rabu (05/03/2025).
Apel yang digelar sebelum pelaksanaan pengerjaan sasaran fisik TMMD ini diikuti Pasi Teritorial, Lettu Czi Muhammad Kamidi, Komandan SSK TMMD, Kapten Inf Ahmad Zazuli, anggota Satgas dari Kodim 0716/Demak, personel BKO dari Batalyon Arhanud 15 Semarang, personel BKO dari Batalyon Infantri 410 Alugoro, personel Lantamal Semarang dan warga masyarakat.
Dalam apel tersebut, Dandim mengingatkan seluruh personel untuk senantiasa menjaga nama baik TNI di manapun berada. Ia menekankan pentingnya mengamalkan Delapan Wajib TNI dalam setiap interaksi dengan masyarakat, demi mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat.