DEMAK || Bedanews.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Demak menggelar acara serah terima hasil Bulan Dana PMI Tahun 2024 di Pendopo Satya Bhakti Praja, Kabupaten Demak dari Dandim 0716/Demak, Letkol Kav Maryoto, S.E, M.Si, M.M, selaku Ketua Bulan Dana PMI Tahun 2024 kepada Bupati Demak yang selanjutnya diserahkan kepada Ketua PMI Kabupaten Demak, Selasa (14/1/2025).
Dandim, selaku Ketua Bulan Dana PMI Tahun 2024 pada kesempatan itu, menyampaikan bahwa, tujuan dari kegiatan Bulan Dana PMI yaitu memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan penggalangan dana kemanusiaan melalui PMI Kabupaten Demak secara ikhlas dan sukarela dalam rangka membantu meringankan penderitaan sesama manusia apapun sebabnya dengan tidak melihat latar belakang, agama, bangsa, suku bangsa, warna kulit, jenis kelamin, bahasa, golongan maupun pandangan politik.