Jateng – bedanews.com – Setiap generasi muda pasti punya jiwa petualang, sebab mereka suka sekali tantangan. Mampu menaklukan sesuatu dengan skill yang dimiliki bisa jadi kebanggaan. Karena itu, generasi muda senang sekali berkompetisi.
Buat kalian, generasi muda yang suka berkompetisi dan haus bergelar juara. Ayo ikuti Olimpiade Akuntansi 2022 yang diselenggarakan oleh SMK 3 Tegal bekerjasama dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika). Kegiatan ini terbuka untuk umum, tingkat SMK/SMA/MA se-karesidenan Pekalongan.
Achmad Baroqah Pohan, selaku Head of Marketing and Communication Universitas BSI mengatakan, Olimpiade Akuntansi dengan tema “Let’s Join and Compete To be The Best Accounting Talents” ini digelar untuk menantang generasi muda yang mengaku berjiwa kompetisi dan hobi menaklukkan sesuatu.











