“Dengan mengusung tema ‘UPI Berkarya, UPI Mendunia’, menggambarkan visi UPI sebagai universitas yang tidak hanya berfokus pada pengembangan pendidikan di dalam negeri, tetapi juga berperan aktif dalam kancah internasional,” tuturnya.
Selain itu, Bey juga menuturkan bahwa Pemda Provinsi Jabar akan bahu-membahu dengan UPI untuk melahirkan inovasi dan teknologi di bidang pendidikan dengan penelitian yang relevan pada zamannya.
“Pemda Provinsi Jawa Barat sangat menghargai peran strategis UPI dalam mendukung pembangunan daerah, terutama melalui inovasi di bidang pendidikan dan penelitian yang relevan dengan tantangan zaman,” tutur Bey.
Bey juga berpesan kepada sivitas akademika UPI untuk terus melahirkan inovasi di dunia pendidikan. Hal itu untuk meningkatkan daya saing bangsa Indonesia di kancah internasional.