Jakarta – bedanews.com – Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menerima kunjungan 18 LSM pendukung Presiden Joko Widodo yang tergabung dalam Projo.
Dalam pertemuan di kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat Senin (7/11/2022), Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi, menyampaikan hasil Musyawarah Rakyat yang mereka lakukan sebelumnya dalam menjaring nama-nama capres untuk Pilpres 2024.
Dalam pertemuan tersebut, Budi Arie Setiadi, menyampaikan kepada Airlangga bahwa, mereka membawa pesan dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang meminta agar seluruh kelompok relawan pendukungnya meneruskan agenda Musyawarah Rakyat alias Musra. Selain menyerap suara dan aspirasi rakyat, agenda Musra ini juga bakal menentukan nama calon presiden atau capres 2024 yang bakal didukung oleh 18 organisasi relawan Jokowi.