Demak – bedanews.com – Komandan Kodim 0716/Demak, Letkol Czi Pribadi Setya Pratomo memberikan Jam Komandan (Jamdan) kepada anggota Kodim 0716/Demak seusai melaksanakan upacara bendera, di lapangan Makodim, Jalan Kyai Singkil No. 1 Demak, Senin (17/10/2022).
Jam Komandan merupakan salah satu wadah komunikasi langsung antara pimpinan dengan anggota, guna memberikan informasi penting, darurat dan mendesak, serta untuk mengetahui sejauh mana kondisi anggota secara langsung. Jam Komandan ini juga sebagai bentuk kepedulian pimpinan terhadap satuan dan anggotanya.
Dalam kesempatan itu, Dandim menyampaikan beberapa arahan penting yang harus dipedomani setiap anggota, diantaranya, tentang permasalahan kepercayaan masyarakat (publik) kepada institusi TNI. Dimana saat ini TNI menjadi institusi paling dipercaya oleh masyarakat. Untuk itu, Dandim meminta setiap anggota untuk selalu menjaga kepercayaan itu, dengan melaksanakan tugas dan tanggungjawab dengan baik, berlandaskan Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI.