Trenggalek – bedanews.com – Pada Selasa (2/1/2024) yang cerah, Pendopo Sasana Among Praja di Kecamatan Pogalan menjadi saksi kebersamaan yang penuh semangat antara Muspika Pogalan, Bati Tuud Koramil 0806/02 Pogalan, Peltu Hadi Purwanto dan perangkat desa se kecamatan. Apel bersama ini bukan hanya rutinitas, tapi sebuah momen berharga yang melibatkan tokoh-tokoh penting dalam wilayah tersebut.
Kehadiran Camat Pogalan, Dilly Dwi Kurniasari, S, STP.m, M.A.P, Bati Tuud Koramil 0806/02 Pogalan, Peltu Hadi Purwanto, Kasium Polsek Pogalan, Aiptu Norodin, Kades se-Kecamatan Pogalan, Perangkat Desa se-Kecamatan Pogalan dan petugas pendamping Desa menandai tekad bersama untuk membangun komunikasi yang efektif antara pemerintahan Kecamatan dan Desa.
Camat Pogalan, Dilly Dwi Kurniasari, menggarisbawahi urgensi kegiatan apel ini. “Apel ini menjadi momen penting setiap 3 bulan sekali guna mempererat silaturahmi dan memberikan kesempatan kepada perangkat Desa untuk menyampaikan kekurangan serta permasalahan di Desa masing-masing,” ujarnya dengan sungguh-sungguh.