Germas Award merupakan penganugerahan dari Presiden Joko Widodo kepada kementerian/lembaga terbaik dalam pelaksanaan pembudayaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Para pemenang penganugerahan tersebut diberikan piagam yang ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo.
Dalam rangkaian acara, Menko PMK, Muhadjir Effendy dalam sambutannya mengatakan tujuan dilaksanakannya Germas Award adalah untuk meningkatkan komitmen dan kepedulian lintas sektor pemerintah. Termasuk optimalisasi keterlibatan sektor nonpemerintah, baik di tingkat pusat maupun daerah. Terutama dalam mengkampanyekan dan mendorong kesadaran masyarakat untuk terus membudayakan Germas agar menjadi budaya di setiap institusi dan masyarakat.
Adapun pembudayaan Germas telah tertuang dalam Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2017 tentang Germas. Selanjutnya, Muhadir Effendy juga mengatakan, pembudayaan Germas sangat memerlukan kesadaran, kemauan, dan kemampuan setiap pihak. Oleh karena itu, perlu usaha kerjasama yang erat dan sinergis oleh semua pihak. Peran aktif dari pihak swasta perlu digerakkan, agar dapat mendukung terselenggaranya setiap cluster dan pesan-pesan dari Germas dimasyarakat.












