TULUNGAGUNG || Bedanews.com – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani, Babinsa Tugu, Serka Robert Ari Santoso, anggota Koramil Tipe B 0807/06/Rejotangan, melaksanakan pendampingan kegiatan panen padi di wilayah binaannya, Desa Tugu, Kecamatan Rejotangan, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Kamis (10/04/2025).
Kegiatan pendampingan ini berlangsung di lahan warga binaan seluas 0,5 hektar, dengan hasil panen sebanyak 5 ton Gabah Kering Panen (GKP) yang seluruhnya diserap oleh Bulog. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata kolaborasi antara petani, pemerintah Desa dan TNI dalam menjaga stabilitas pangan daerah.
Serka Robert Ari Santoso menyampaikan bahwa, kehadirannya di tengah petani bukan sekadar tugas, namun bentuk nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat.