KAB. BANDUNG || bedanews.com — Berkenan hadir Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bandung, Wawan Ahmad Ridwan, perwakilan dari Kesbangpol, Dinas Sosial, Satpol PP, dan perwakilan lainnya di kegiatan Pembinaan dan Pelatihan Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) di Bale Prabu di Jalan Gading Tutuka, Kamis 19 Desember 2024.
Dengan mengusung tema “Melalui Pembinaan Kita Tingkatkan Kualitas Bermusik KPJ untuk Menopang Ekonomi Kreatif yang Lebih BEDAS,” Ketua KPJ Kabupaten Bandung Igun Ruchyat, pada sambutannya merasa terharu dengan kedatangan semua undangan yang hadir atas perhatiannya yang sudah diberikan ke KPJ.
“Semua KPJ di Kabupaten Bandung terobsesi untuk bisa bangkit dalam berbagai aspek. Dan saya mengingatkan pengamen jangan sambil mabuk saat mengamen,” katanya.