Bupati berharap, kepada petugas penanggulangan bencana dan relawan, agar senantiasa siap dengan peralatan dan logistik yang memadai. Pengalaman di tahun-tahun sebelumnya harus menjadi pembelajaran, agar kita semakin siap dan tanggap terhadap segala situasi yang mungkin terjadi.
“Saya minta agar seluruh peserta apel bisa selalu meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan semua pihak. Ini harus dilakukan karena pencegahan dan penanggulangan bencana membutuhkan peran aktif dari semua pihak, Bagaimanapun bencana memang tidak bisa kita hindari Maka kenali ancamannya, siapkan strateginya, kurangi resikonya. Kita siap untuk selamat. Budayakan sadar bencana. Salam Tangguh Salam Kemanusiaan,” pungkas Bupati.
Seusai apel, Bupati Demak didampingi Dandim 0716/Demak dan jajaran Forkopimda Kabupaten Demak melaksanakan pengecekan kendaraan dinas, LCR dan alat peralatan pendukung penanganan bencana di wilayah Kabupaten Demak. (Red/Pendim 0716/Demak).