KONI yang dipimpin oleh Aris Permono, pada tahun 2023 dalam ajang Porda, KONI Kota Cimahi mampu meraih peringkat 15 se Jawa Barat.
“Kemarin KONI Kota Cimahi pimpinan Bapak Aris, dalam ajang Porda Jawa Barat mampu meraih peringkat ke 15 dari 27 Kabupaten/Kota se Jawa Barat, itu sudah cukup bagus, tetapi kalau bisa dapat lebih ditingkatkan lagi dalam event-event se Jawa Barat,” sarannya.
Sedangkan masalah yang berkaitan fasilitas olahraga di Kota Cimahi, menurut Enang, mudah-mudahan pihak pemerintah Kota segera merealisasikan secepatnya.
“Seperti Stadion Sangkuriang, untuk layak pakai, ataupun stadion-stadion lainnya seperti yang Nanjung yaitu lapangan Krida, ataupun dioptimalkan kihapit, dijadikan arena untuk dijadikan pembinaan, atau juga lapangan Cibaligo harus dioptimalkan, jangan sampai terbengkalai seperti itu,” katanya.











