JAKARTA || Bedanews.com – Aksi sigap dan cepat Prajurit TNI AL dalam hal ini Yonif 9 Marinir bantu evakuasi warga di Wilayah Padang Cermin dan Way Ratai yang terdampak Banjir, Senin (21/04).
Banjir tersebut diakibatkan oleh curah hujan lebat dini hari terutama di wilayah Lampung dan Pesawaran. Air hujan merendam beberapa wilayah, terutama di wilayah pesisir seperti Way Ratai dan Padang Cermin. Sejumalah aksi respon cepat prajurit, Danyonif 9 Marinir, Letkol Marinir Achmad Toripin mengerahkan 1 Pleton tim sigap bencana Yonif 9 Marinir Di bawah Pimpinan Pater Ki Markas Yonif 9 Marinir, Lettu Mar Indra Prayitno dalam membantu dan menyisir rumah serta mengevakuasi beberapa warga yang terdampak banjir.
Komandan Batalyon Infanteri 9 Marinir, Letkol Marinir Achmad Toripin menyampaikan bahwa, seluruh Prajurit Yonif 9 Marinir akan bekerjasama dengan stakeholder yang terkait untuk memaksimalkan aksi sigap dan tanggap serta respon cepat terhadap warga yang terdampak banjir.