REMBANG.- Bedanews.com – Masyarakat Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, menjadi sasaran edukasi gizi melalui sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digelar pada Selasa, 13 Mei 2025, di Kantor Kecamatan Kragan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas gizi masyarakat serta menurunkan angka stunting dan kemiskinan.
Mengusung tema “Bersama Mewujudkan Generasi Sehat Indonesia”, kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, seperti Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto, Direktur Pemberdayaan dan Partisipasi Masyarakat Badan Gizi Nasional Tengku Syahdana, Bupati Rembang Agus Salim, Anggota DPRD Kabupaten Rembang Ridwan, Camat Kragan Nurwanto, serta kader posyandu, bidan, dan perwakilan organisasi profesi lainnya.










