KAB. BANDUNG || bedanews.com — Saat melaksanakan Rapat Paripurna Hari Jadi ke 384 Kabupaten Bandung, Ketua DPRD Kabupaten Bandung, Hj. Renie Rahayu Fauzy, menyampaikan kepada semua tamu undangan yang hadir, Senin 21 April 2025, Taqobalallahu Minna Wa minkum Wa taqabbal Ya kariim Wa Antum bikhoir Minal aidin wal faidzin Mohon maaf lahir dan batin.
Ketua DPRD Renie mengharapkan, dalam suasana kebersamaan ini, mari kita saling memaafkan dan memperbaiki hubungan yang mungkin sempat terganggu selama setahun kebelakang. Mari kita bersatu dalam kebersamaan dan solidaritas serta berbuat kebaikan bagi orang disekitar kita mudah-mudahan kita semua termasuk ke dalam golongan orang-orang yang meraih kemuliaan bulan suci Ramadan kemarin.
“Mampu kembali dalam keadaan suci.Amin ya Allah ya Rabbal Alamin. Shalawat serta salam senantiasa tercurah kepada junjungan kita Habibana wanabiyana Muhammad shallallahu alaihi wasallam yang memberikan contoh dan teladan kepada kita sebagai umatnya rapat dewan yang terhormat hadirin undangan yang berbahagia,” katanya.
Pada tanggal 20 April 2005 ini, menurut Renie, Kabupaten Bandung telah berusia 384 tahun bukan waktu yang singkat tapi merupakan rentang panjang perjalanan kabupaten Bandung yang diiringi berbagai peristiwa yang penuh dengan dinamika sejarah.
Sebagai warga kabupaten Bandung kita wajib bersyukur dengan menjadikan hari jadi Kabupaten Bandung sebagai sebuah inspirasi dan motivasi untuk mengisi kembali setiap detik perjuangan kehidupan di Kabupaten Bandung ini dengan karya dan prestasi.
Tentunya sebagai warga Kabupaten Bandung, ia mengajak kemvali, mari kita terus menumbuhkan kebersamaan dan kekompakan untuk sendi-sendi kehidupan di sektor kesehatan sosial ekonomi dan infrastruktur. Hal ini sejalan dengan tema hari jadi ke 384 Bandung tahun 2025 yaitu dengan semangat Bandung lebih BEDAS 2025 mari kita mewujudkan pemerataan kualitas sumber daya manusia dan infrastruktur dalam menunjang pelayanan publik yang optimal.
“Jadi di momen peringatan hari jadi ke 384 Kabupaten Bandung ini, sebagai generasi penerus, mari kita tingkatkan kinerja yang produktif dan inovatif untuk membangun kabupaten Bandung yang lebih sejahtera,” kata Renie.
Tak lupa Renie kepada pendahulu dan para pendiri kabupaten Bandung, dengan penuh hormat kami menyampaikan Terima kasih yang tak terhingga atas jasa dan pengabdiannya kepada kabupaten Bandung yang sama-sama kita cintai dan kita banggakan.
“Saya atas nama pimpinan dan anggota DPRD kabupaten Bandung mengucapkan selamat hari jadi yang ke 384 kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Bandung semoga masyarakat Kabupaten Bandung semakin maju dan sejahtera,” ungkapnya.
Kegiatan Rapat Paripurna itu dihadiri, Dokter Haji Mukti Wibawa MSI, Wakil Gubernur Jawa Barat Haji Erwan Setiawan, Bupati Bandung DR. Muhammad Dadang Supriatna, Wakil Bupati Bandung Bapak Ali Syakieb, Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi subartono SH, SIK, MH., Dandim 0624 Letkol Infanteri Tinton Amin Putra, SE., Doni Haryono SH. MH., Kepala Pengadilan Agama H. Darso Atmojo, para ketua Pimpinan Partai Politik, Ormas/LSM, dan tamu undangan lainnya.
Di kesempatan itu, Ketua DPRD Renie menyebutkan, pada rapat paripurna ini kami telah merancang acara sebagai berikut: 1. Pembukaan, 2. pembacaan Sejarah singkat Kabupaten Bandung, 3. Sambutan Bupati Bandung, 4. Sambutan Wakil Gubernur Jawa Barat, 5. Doa, 6. Tutup.***