PONOROGO || Bedanews.com – Kodim 0802/Ponorogo menggelar kegiatan Rapat Koodinasi (Rakor) terkait Serapan Gabah (Sergab) petani dan Optimalisasi Pengolahan Gabah Kering Panen (GKP) tahun 2025 Kabupaten Ponorogo, bertempat di Ruang Lobby Makodim 0802/Ponorogo Jl. Basuki Rahmad No. 38 Kota / Kabupaten Ponorogo, Kamis (10/04/2025).
Rakor dipimpin Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Dwi Soerjono dan dihadiri antara lain: Pimpinan Cabang Bulog Ponorogo Budiman Setiawan beserta staf, Kabid Pangan Kab. Ponorogo Tri Budiarto, Pasiter Kodim 0802/Ponorogo, Kapten Inf Agus Yudho B, UD Dewi Sri, UD. Robingah, UD Panca Putra, UD Dwi Tunggal, PP Elang Perkasa, UB Samiaji, CV Budi Agro, UD Lusia, UD Sri Mulyo.
Di hadapan peserta Rakor, Dandim Ponorogo saat memberi sambutan pada acara yang terselenggara atas kerjasama antara Kodim Ponorogo dan Pihak Bulog Ponorogo tersebut diantaranya mengatakan bahwa, hal tersebut digelar untuk mencari solusi terkait pengoptimalan Pengolahan Gabah Kering Panen yang ada di Kabupaten Ponorogo.