DEMAK || Bedanews.com – Menjelang penutupan program TMMD Reguler Ke-123 Tahun 2025 Kodim 0716/Demak di Desa Bandungrejo, Kecamatan Karanganyar yang rencananya akan digelar pada hari Kamis tanggal 20 Maret esok, sejumlah sasaran fisik mulai menampakkan hasil optimal. Salah satunya, pengecoran jalan pemghubung antara Dukuh Nglampok menuju Desa Bandungrejo.
Usai dibangun dengan cor beton bertulang selebar 5 meter dan panjang 642 meter, jalan yang juga menghubungkan dua wilayah kecamatan yaitu Kecamatan Karanganyar ke Kecamatan Mijen itu sudah mulai bisa dilalui warga, terutama pengguna sepeda motor.
Menurut keterangan Pasi Teritorial, Lettu Czi Muhammad Kamidi, untuk jalan yang dibangun dalam TMMD, sementara waktu ini hanya boleh dilalui sepeda motor, karena jalan cor bagian dalam belum benar-benar kering. Sehingga dikawatirkan, apabila mobil atau truk melalui jalan tersebut, coran jalan bisa rusak.