Makassar – Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han, menghadiri Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Kinerja Inspektorat Jenderal (Itjen) TNI Periode I Tahun Anggaran 2025, bertempat di Ruang Rapat Suryadi Suryadarma, Makoopsud ll, Makassar, Kamis (6/3/2025).
Dalam sambutan tertulisnya Irjen TNI Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa yang di bacakan oleh Wairjen TNI Mayjen TNI Anwar, S.AP., M. Tr (HAN), menyampaikan apresiasi yang telah dilakukan oleh seluruh jajaran TNI wilayah Sulsel dalam meningkatkan tata kelola, manajemen risiko dan pengendalian internal di satuan kerja.
“Hal ini tercermin dari hasil pelaksanaan audit terdapat beberapa kemajuan dalam pelaksanaan program kerja dan anggaran yang lebih terukur baik dari sisi perencanaan sampai pertanggungjawaban dalam tahap pengakhiran,” ungkapnya.