JAKARTA || Bedanews.com – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., memimpin Acara Laporan Korps Kenaikan Pangkat Perwira Tinggi (Pati) TNI AD di Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), Kamis (13/2/2025).
18 Pati yang menerima kenaikan pangkat, terdiri dari dua perwira berpangkat Mayor Jenderal (Mayjen), yaitu Mayjen TNI Tri Nugraha Hartanta, S.Sos., dan Mayjen TNI Deddy Irianto L., S.I.P., serta 16 perwira berpangkat Brigadir Jenderal (Brigjen). Diantaranya Brigjen TNI Firyawan, S.I.P., Brigjen TNI I Ketut Arthajaya, S.A.P., S.Sos., M.H., Brigjen TNI Agus Wahju Nugroho, S.Sos., M.A.P., Brigjen TNI Enjang, S.I.P., M.Han., Brigjen TNI Mohammad Sjahroni, S.E., M.Han., Brigjen TNI Made Maha Yudhiksa, S.Sos., M.M.