Merauke – Danrem 174/ATW selaku Dankolakops Satgas Pamtas Statis RI-PNG Sektor Selatan berkunjung di Pos Kotis Satgas Pamtas Yonif 726/Tml dalam rangka buka puasa bersama sekaligus melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Musholla di Kampung Sota, Distrik Sota, Kamis (28/03/2024).
Dalam kegiatan Safari Ramadhan tersebut, Danrem 174/ATW, Brigjen TNI Agus Widodo, S.I.P., M.SI. didampingi oleh Kolonel Inf Allan Suryalesmana, S.Sos. (Kasiren Korem 174/ATW), Letkol Inf Berlin Bronson Sitindoan, S.Sos., M.SI. (Kasiops Kasrem 174/ATW) dan dihadiri oleh seluruh Kepala Intansi serta tokoh masyarakat di Distrik Sota.
Selaku tuan rumah, Dansatgas Yonif 726/Tml, Letkol Inf Anta Sihotang, S.Sos., M.Han. menyampaikan bahwa kegiatan buka bersama ini merupakan moment yang bertepatan dalam pelaksanaan ibadah puasa Ramadhan 1445 H serta kebersamaan dalam acara buka puasa demi meningkatkan hubungan, koordinasi dan komuikasi yang selama ini sudah terjalin dengan baik.