BANDUNG || bedanews.com — Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja membuka acara Penilaian Kinerja Pelaksanaan Delapan Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023 di Mason Pine Hotel Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Senin 3 Juli 2023.
Sekda Setiawan mengatakan, saat ini Jabar berhasil menurunkan angka tengkes ( stunting) hingga empat persen, dari jumlah kurang lebih 24,6 persen menjadi 20,2 persen.
Capaian tersebut karena adanya komitmen yang kuat, inovasi, dan kolaborasi antara provinsi, kabupaten, dan kota.
“Untuk itu diharapkan sampai akhir tahun ini kita bisa menurunkan stunting menjadi 19,2 persen. Tahun 2024 bisa turun lagi targetnya (prevalensi stunting) jadi 14 persen. Saya rasa ini tantangan yang sangat luar biasa,” papar Setiawan.