CIMAHI, BEDANews.com – Para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Cimahi dipastikan bakal mendapat Tunjangan Hari Raya (THR) tahun ini. THR itu diharapkan bisa cari pada pekan ini.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Cimahi Chanifah Listyarini mengatakan, untuk pencairan THR tahun ini sendiri sudah dipersiapkan secara matang. Dari mulai kesiapan anggaran dan aturan turunan sehingga targetnya pekan ini rampung.
Mudah-mudahan minggu ini selesai. Sekarang kita selesaikan dulu tunjangan Maret yang dibayarkan April ini,” kata Chanifah pada Senin (10/4/2023).
Dia mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan anggaran sekitar Rp 24 miliar lebih untuk membayar THR para ASN yang meliputi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (P3K).