BANDUNG, BEDAnews.com – Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat yang dipimpin Ketua DPRD Jabar Brigjen.TNI (Pur) Taufik Hidayat menerima penyampaian nota pengantar Gubernur perihal Raperda tentang Perubahan APBD Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2022, di Ruang Sidang Gedung DPRD Jabar, Jalan Diponegoro 27 Bandung, Senin (19/9/2020).
Nota pengantar Gubernur tentang Raperda tentang Perubahan APBD Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2022 akan dibahas DPRD melalui Alat Kelengkapan Dewan (AKD) untuk kemudian menjadi Peraturan Daerah mengenai Perubahan APBD Jaar tahun 2022.
Dalam ajuannya nota pengantarnya, yang disampaikan Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Pemda Provinsi Jawa Barat menargetkan pendapatan daerah pada Perubahan APBD 2022 naik 1,78 persen. Semula Rp31,54 triliun menjadi Rp32,10 triliun atau bertambah Rp559,89 miliar.












