BANDUNG. BEDAnews.com – Dalam rangka memberdayakan masyarakat perpartisipasi membantu penyelenggaraan pembangunan dan kemasyarakatan, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melantik kepengurusan Forum Komunikasi Kelompok Informasi Masyarakat (FK-KIM) periode Tahun 2021-2024.
Pada acara tersebut dilantik Ketua FK–KIM periode 2021-2024, Meidi Mochammad Sidik dan Wakil Ketua, Yetty Katmawati. Para pengurus dilantik oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung, Yayan A. Brillyana di Pendopo, Jalan Dalemkaum, Kamis 7 Oktober 2021 dan disakdikan oleh Wali Kota Bandung, Oded M. Danial.
Tugasnya FK-KIM, selain berkonsultasi dan berkordinasi dengan Organsasi Perangkat Daerah (OPD), FK-KIM diharapkan mampu meningkatkan peranan arus informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan kelompok masyarakat sebagai mitra kerja.