BANDUNG, BEDAnews.com – Kasespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Rokhmad Sunanto memimpin upacara pembukaan pendidikan Sekolah Staf dan Pimpinan tingkat Pertama Polri, yang dilaksanakan di mako Sespimma Jl Maribaya 53 Lembang, Selasa (23/2/2021).
Sebanyak 100 orang peserta didik (serdik) terdiri dari 75 orang polisi pria dan 25 orang polisi wanita, para perwira- perwira muda dari sumber Akpol, sumber sarjana dan perwira Inspektur polisi yang telah lulus seleksi baik tingkat daerah maupun pusat akan dididik selama 4 bulan menjadi pemimpin polri tingkat pertama yang nantinya akan tersebar bertugas di seluruh kesatuan Polri se-Indonesia.
Dalam sambutannya, Kasespim menekankan meskipun proses pembelajaran dilaksanakan secara virtual diharapkan para serdik lebih aktif memacu diri untuk belajar mandiri dengan banyak membaca buku-buku referensi yang telah disampaikan, selain mengikuti kuliah yang sudah terjadwal.